Tag Archives: tafsir Surat An-Nashr Ayat 1-3

Jika Kamu Menolong Allah, Pasti Allah Akan Menolongmu


Suatu saat hati gundah, sedih, merana karena tertimpa sesuatu hal yang tidak diharapkan. Maka ingatlah Allah di mana pun kita berada, insya Allah kesedihan itu lenyap seketika. Karena dengan mengingat Allah, hati menjadi tenang. Lakukan sobat apa yang menjadi kebaikan diri, semoga Allah merahmati kalian semua. Pada kesempatan ini, saya ingin berbagi harta kepada kalian. Bukan harta benda, melainkan ilmu yang bermanfaat, insya Allah. Napak Tilas Kemenganan Kaum Muslimin.

Para pembaca, semoga Allah Subhanallahu wa Ta’ala selalu mencurahkan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita semua. Sebuah perjuangan dalam meninggikan kalimat Allah Subhanallahu wa Ta’ala tidaklah lepas dari ujian ataupun cobaan. Ia akan menimpa siapa saja yang menginginkan sebuah kemuliaan. Semakin besar nilai perjuangan itu, semakin besar pula kadar ujian yang akan diterimanya. Itulah perjuangan. Setiap insan tentu menginginkan keberhasilan dari perjuangan yang dijalaninya. Tanpa putus asa dan terus berusaha dengan diiringi doa kepada Allah Subhanallahu wa Ta’ala semata, keberhasilan dan kemuliaan akan Allah Subhanallahu wa Ta’ala berikan, insya Allah. Continue reading →